Pages

Saturday, January 25, 2020

Membuat Power Supply Simetris untuk Amplifier 45V CT 5A

   
   Ini adalah artikel part pertama dari artikel series tentang perakitan amplifier. Di artikel ini saya akan membahas tentang power supply mulai dari menentukan daya maksimal trafo hingga cara pembuatannya. Saya juga menyediakan pembahasan Power supply ini dalam bentuk video yang bisa kalian tonton di sini "Cara Merakit Power supply Amplifier 225 Watt Untuk SOCL506 #Part1".
Bahan-bahan untuk membuat Power Supply :
  • Trafo 5A Murni          
  • 1* Dioda Bridge 5A         
  • 4* Elco 10.000uF/80V
  • 1* Kabel AC buntung
  • 1* PCB polos
  • 4* Spacer
  • 2* terminal block 3 pin
  • Kabel secukupnya

A. Cara menghitung Daya Trafo

Rumus untuk menghitung daya adalah :

P = V * I

Keterangan :
P = Daya (W)
V = Tegangan (V)
I = Arus (A)

Tegangan dan Amper dari trafo, biasanya sudah tertulis di body trafo tersebut. Untuk trafo yang saya gunakan memilik Tegangan 32V AC dan Arus 5A. Tegangan AC yang sudah disearahkan menjadi DC akan naik. Rumus untuk menghitung kenaikannya adalah :

Vdc = Vac * 1,414

Keterangan : 
Vdc = Tegangan Output DC
Vac = Tegangan AC dari trafo

Berikut contoh perhitungan untuk menentukan daya trafo 5A dan tegangan 32Vac :
Tegangan AC yang disearahkan 

Vdc = Vac * 1,414
Vdc = 32   * 1,414
Vdc = 45,248 V

hasilnya kita bulatkan saja menjadi 45V supaya perhitungan lebih mudah.
Menghitung daya :

P = V  * I
P = 45 * 5
P = 225 Watt

jadi daya maksimal yang bisa dikeluarkan oleh Trafo 45V DC 5A adalah 225 Watt.

B. Proses pembuatan power supply

1. Desain layout 

Saya menggunakan aplikasi eagle untuk membuat skema dan layout PCBnya. Hasilnya bisa dilihat pada gambar dibawah ini :

Layout

Skema
Untuk file eaglenya bisa didownload disini :

2. Tranfer PCB

Kertas yang saya gunakan untuk mencetak layout adalah kertas bekas stiker dan menggunakan print laser untuk mencetaknya. Layout yang sudah diprint ditempel ke PCB dan di setrika. 


Karena layout tidak ter-tranfer dengan sempurna ke PCB. Jadi perlu melengkapi jalur yang hilang menggunakn spidol permanen.


3. Pelarutan PCB

Langkah selanjutnya adalah melarutkan PCB. Agar tembaga pada PCB yang tidak diperlukan hilang. Larutan yang saya gunakan adalah Ferroclorit.


4. Memasang komponen

pasang dioda, elco, spacer, dan terminal block ke PCB lalu solder

5. Perakitan Power Supply

Untuk merakit Power supplynya adalah sebagai berikut :
 - Pemasangan Trafo dengan Kabel AC PLN


    - Kabel pertama sambungkan dengan pin 0 trafo yang pertama
    - Jumper pin 110 pertama dengan pin 0 yang kedua
    - kabel kedua sambungkan dengan pin 110 yang kedua

 - Pemasangan Trafo ke PCB




6. Mencoba Power supply

utuk mengcek power supply  bisa hidup atau tidak diperlukan multimeter untuk mengukur tegangan Outputnya. Caranya pengecekannya adalah sebagai berikut :
  • Colokkan trafo ke AC 220 (PLN)
  • Pilih pengukuran AC pada multimeter
  • Taruh probe merah ke otput positif dan probe hitam ke CT
  • Jika ada tegangan yang terukur kira-kira 45V, berarti output positif sudah bekerja
  • Ukur juga Output yang satunya. 
  • probe merah ke output negatif dan probe hitam ke CT
  • Jika ada tegangan yang terukur kira-kira -45V, berarti output Negatif sudah bekerja
  • jika kedua output sudah bekerja, artinyta power supply sudah bekerja normal.

Sekian tutorial di Part 1 ini, semoga bisa bermanfaat untuk kalian semua.










No comments:

Post a Comment